KATA SUKABUMI – Bupati Sukabumi Marwan Hamami, melantik belasan pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Sukabumi, di Pendopo, Rabu (04/10/2023).
Belasan pejabat yang dilantik antara lain, 10 pejabat eselon II, 6 pejabat administrator eselon III, dan 2 camat.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengucapkan selamat kepada semua pejabat yang hari ini dilantik.
Baca Juga: Sekda Kota Sukabumi Minta Mahasiswa UMMI Berkontribusi Nyata dan Bermanfaat Bagi Masyarakat
Menurutnya, pelantikan ini merupakan bagian dari kehidupan organisasi dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan. “Ini juga bagian dari pola pembinaan karir pegawai,” ujarnya.
Marwan menegaskan, melalui pelantikan ini pun, menjadi salah satu upaya pembenahan dan pemantapan organisasi. Sehingga pembangunan dan pelayanan publik semakin meningkat.
“Pembangunan dan pelayanan publik di Kabupaten Sukabumi harus terus berjalan bahkan meningkat lebih baik lagi,” ucapnya.
Baca Juga: PJ Wali Kota Sukabumi Bacakan Ikrar Kesaktian Pancasila
Maka dari itu, Marwan Hamami berpesan agar amanah jabatan yang diemban ini, dapat dijalankan sebaik mungkin. Bahkan, bisa menciptakan semangat baru di lingkungannya.
“Tolong laksanakan amanah ini dengan tanggungjawab dan semangat baru,” tegasnya.
Selain itu, Marwan Hamami meminta para pejabat ini bisa menciptakan tim yang solid. Selain itu, pemimpin harus memberikan tugas yang jelas ke setiap bawahannya. Sehingga, tujuan organisasi, dapat tercapai dengan baik.
“Jadi, harus ada kebersamaan dalam mencapai keberhasilan,” pungkasnya. (*)