KATA SUKABUMI – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman meminta kepada pejabat baru untuk meneruskan amanah dan tugas pokok yang menjadi fokus bagi Setda kedepan. Terutama mencapai target kinerja Misi Bupati Sukabumi.
Hal itu disampaikan Ade Suryaman saat menghadiri pisah sambut pejabat tinggi pratama dan pejabat administrator di lingkungan sekretariat daerah, di Aula Sekda Palabuhanratu, Senin (09/10/2023).
“Kinerja kita harus terus dipacu untuk mencapai visi Bupati Sukabumi, yang akan berakhir di bulan Desember 2024 mendatsng,” ujar Ade.
Baca Juga: Bupati Sukabumi Dukung Peningkatan Produksi Sorgum untuk Ketahanan Pangan Nasional
Menurutnya, pacuan kinerja tersebut tidak hanya di bidang pembangunan, tetapi juga pencapaian kinerja di masing-masing bidang pun harus terealisasikan secara baik.
Untuk itu, terus lakukan kinerja terbaik untuk kemajuan Kabupaten Sukabumi. “Bangun komunikasi dan Koordinasi dengan baik di masing-masing tempat bekerja,” tegasnya.
Baca Juga: Unik, Ada Tukar Celana Dalam dan Singet di Palabuhanratu, Buruan Cuma Dua Hari Lho!
Ia berharap, kepada bebarapa pejabat tersebut bisa melaksanakan tugas dengan baik dan mengikuti aturan yang sesuai dengan peran ASN.
“Sehingga dapat menjadi fondasi budaya kerja ASN yang profesional,” tandasnya. (*).