KATASUKABUMI.com – Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Sukabumi, bakal segera membenahi aktivitas penyewaan wahana permainan anak dan merelokasi para Pedagang Kaki Lima (PKL) di kawasan Lapang Merdeka.
Kasi Pertamanan DPUTR Kota Sukabumi, Fajar Rahmansyah, mengatakan bahwa tujuan merelokasi para PKL disekitar Lapdek guna kenyamanan masyarakat, khususnya yang hendak berolahraga.
“Saat ini, kami memberikan sosialisasi terkait rencana penertiban. Terlebih baru ini viral soal banyaknya sepeda listrik,” kata Fajar, kepada awak media, pada Selasa (15/4/2025) kemarin.
Fajar menjelaskan, sosialisasi ini dilakukan mengingat aktivitas para PKL hingga penyewaan wahana permainan anak di Lapdek semakin tidak terkendali belakangan ini.
“Karena itu, kami akan segera membenahi Lapdek agar tidak semrawut karena kayak kecorenglah dengan seperti itu. Kami mengupayakan beberapa penertiban PKL supaya pengunjung pun enak,” paparnya.
Menurutnya, beberapa titik relokasi yang bakal disediakan untuk para PKL diantaranya, area UMKM Jabar, area parkir belakang podium, dan di area jalan gereja.
“Saat ini ada tiga titik untuk relokasi pedagang di Lapdek, satu di area undakan atas dekat UMKM Jabar, belakang podium, dan di jalan Gereja,” cetusnya.
Sementara untuk para pelaku usaha penyewaan wahana mainan anak, sambung dia, mengingat Lapdek hanya diperuntukan untuk kegiatan upacara, olahraga, dan edukasi, aktivitas penyewaan wahana mainan anak akan ditiadakan.
“Nah untuk itu wahana permainan anak, karena sebetulnya peruntukan Lapdek ini hanya untuk sarana olahraga, edukasi, upacara, jadi enggak ada tempat lagi,” pungkasnya. (Boy)