SUKABUMI – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PKB, Hasim Adnan, meminta pemerintah daerah untuk segera memperbaiki dan menormalisasi sungai pascabanjir yang melanda wilayah Kabupaten Sukabumi, pada beberapa waktu lalu.
Hal itu ia sampaikan pada saat mengikuti rapat Badan Anggaran (Banggar) yang digelar di Kantor DPRD Provinsi Jawa Barat, belum lama ini.
Menurut Hasim, dari hasil kajian yang dilakukan di 18 titik aliran sungai, sebelum bencana itu ia menemukan hanya ada dua sungai yang masih tergolong baik, sedangkan sisanya sudah masuk kategori rusak.
“Penting sekali dilakukan normalisasi, pengerukan, serta pelebaran sungai sebagai upaya jangka panjang untuk mencegah banjir serupa, dan ini harus jadi perhatian utama,” ujar Hasim.
Ia menjelaskan, bahwa ada beberapa aliran sungai yang menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan harus segera diperbaiki karena mengalami kerusakan infrastuktur akibat banjir, yaitu di kawasan Geopark Ciletuh dan Cidolog.
“Jadi ke depan, pembenahan tidak hanya fokus pada perbaikan jalan dan jembatan saja, tetapi juga harus menyentuh perbaikan aliran sungai,” tegasnya.
Dengan upaya tersebut, sambung Hasim, diharapkan pemerintah daerah segera bertindak untuk mengatasi permasalahan tersebut, sehingga masyarakat tidak kembali mengalami dampak bencana serupa di masa mendatang.
“Tentunya kami berupaya agar masyarakat Kabupaten Sukabumi yang terkena dampak bencana itu tidak mengalami bencana kembali,” pungkasnya. (***)