KATASUKABUMI.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) terus memperkuat upaya pemeliharaan infrastruktur jalan.
Tak hanya mengandalkan proyek perbaikan skala besar, kehadiran Tim Satuan Tugas (Satgas) Anti Jalan Bolong kini menjadi ujung tombak menjaga kondisi jalan tetap nyaman dan aman bagi masyarakat.
Kasi Pemeliharaan Bina Marga DPUTR Kota Sukabumi, Erwin Rizki Firmansyah, mengatakan bahwa sekitar 80 persen dari total 154 ruas jalan di Kota Sukabumi saat ini kondisinya sudah baik.
Angka tersebut, tak lepas dari kerja cepat satgas yang rutin melakukan patching atau tambal sulam di ruas jalan dengan kerusakan ringan hingga sedang.
“Alhamdulillah, keberadaan tim satgas sangat membantu. Begitu ada laporan atau temuan jalan rusak, langsung kami tangani di lapangan. Cara ini membuat perbaikan lebih cepat tanpa harus menunggu proyek besar,” kata Erwin kepada awak media, Rabu (1/10).
Sementara itu, lanjut Erwin, untuk kerusakan berat itu penanganannya tetap dilakukan pihak ketiga melalui penyedia jasa konstruksi. Namun, keberadaan satgas memastikan agar kerusakan ringan tidak berkembang menjadi lebih parah dan membahayakan pengguna jalan.
Adapun sejumlah ruas jalan yang sudah rampung diperbaiki dalam beberapa waktu terakhir antara lain Jalan Masjid, Pramuka, Selabintana Atas, Tata Nugraha, hingga Sudajaya Hilir.
“Ke depan, prioritas perbaikan akan difokuskan ke Jalan Merbabu, Ciaul Pasir, dan Nangela,” tambahnya.
Erwin menegaskan, target pemerintah adalah meningkatkan tingkat kemantapan jalan hingga 100 persen secara bertahap.
“Dengan kombinasi pemeliharaan swakelola melalui Satgas Anti Jalan Bolong dan perbaikan konstruksi berat oleh penyedia jasa, kami yakin percepatan pembangunan infrastruktur jalan bisa tercapai,” ucapnya.
Erwin berharap dengan berbagai upaya yang dilakukan pihaknya dapat meminimalisir banyaknya kerusakan jalan di Kota Sukabumi.
“Monitoring kami lakukan setiap hari. Tujuannya sederhana, masyarakat Kota Sukabumi berhak menikmati jalan yang aman dan nyaman. Karena itu, setiap kerusakan, sekecil apa pun, harus segera ditangani,” pungkasnya. (Boy)

