SUKABUMI – Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji, melakukan silaturahmi dengan karyawan dan karyawati di lingkup Dinas Kesehatan (Dinkes).
Kegiatan tersebut diawali dengan penandatanganan perjanjian kinerja tahun 2025 yang menjadi bentuk komitmen dan tanggung jawab para pegawai dalam menjalankan tugas mereka.
Dalam kesempatan tersebut, perwakilan karyawan dan karyawati menyampaikan rasa terima kasih kepada Pj Wali Kota Sukabumi atas bimbingan dan dukungan selama lebih dari satu tahun lebih.
Mereka mengapresiasi arahan yang diberikan, khususnya dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan serta perjuangan bersama dalam menurunkan angka stunting di Kota Sukabumi.
“Berkat arahan Bapak Pj Wali Kota, dukungan Kepala Dinas Kesehatan, dan kerja sama lintas sektor, kita telah berhasil menurunkan angka stunting secara signifikan. Terima kasih, Bapak, atas semangat dan inspirasi yang selalu diberikan kepada kami,” ujar salah seorang perwakilan pegawai.
Sementara itu, dalam arahannya, Kusmana menyampaikan apresiasi atas kerja keras para tenaga kesehatan dan seluruh jajaran yang terus berkomitmen dalam pelayanan kepada masyarakat.
Ia menekankan pentingnya kolaborasi dan inovasi dalam menghadapi tantangan di sektor kesehatan, serta memastikan program-program prioritas berjalan dengan optimal.
“Saya mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang luar biasa selama ini. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan yang telah banyak menorehkan prestasi luar biasa,” kata Kusmana.
Kunjungan ini menjadi momentum untuk mempererat komunikasi dan koordinasi antara pimpinan daerah dengan perangkat kerja, guna memastikan visi pembangunan Kota Sukabumi terus berjalan sesuai harapan bersama. (***)