KATASUKABUMI.com – Aliansi Jejak Alam (AJA) Kabupaten Sukabumi menggelar deklarasi untuk mendukung penuh Gus Muhaimin menjadi Presiden 2024. Deklarasi diselenggarakan di Desa Cibunar Jaya, Kecamatan Ciambar, Kabupaten Sukabumi, Minggu (9/7/23).
Deklarasi dukungan yang dipelopori para anak muda ini adalah bentuk apresiasi terhadap Gus Muhaimin agar terus berjuang untuk masyarakat kecil.
Kordinator Aliansi Jejak Alam Kabupaten Sukabumi, Erik Gunawan, mengatakan pihaknya begitu megidolakan sosok seorang pemimpin seperti Gus Muhaimin. Menurutnya, Gus Muhaimin adalah satu-satunya yang selalu memperhatikan lingkungan dan peduli akan kemajuan masyarakat pinggiran atau desa.
“Maka kami selaku pemuda yang konsen bergerak di isu-isu lingkungan, tentunya kita mendukung dan menginginkan Muhaimin Iskandar sebagai Presiden, yang diharapkan semua masyarakat khususnya kami warga di desa,” ujar Erik kepada Kata Sukabumi Minggu (9/7).
Ia mengungkapkan, adapun lima poin gagasan untuk Gus Muhaimin ketika terpilih menjadi Presiden. Yakni, melakukan percepatan pemulihan kesejahteraan masyarakat desa, mengembalikan kondisi ekosistem di desa, peningkatan kualitas SDM yang berbasis kan pengetahuan ke arifan lokal, dan pemerataan insfrastruktur sampai plosok desa, serta meningkatkan ekonomi masyarakat pinggiran.
“Jadi ini gagasan yang ingin kami titipkan dan harapkan kepada Gus Muhaimin untuk Capres 2024 nanti. Supaya desa menjadi sekala priotas dalam pemabangunan, karena perubahan itu harus dimulai dari desa,” ungkapnya.
Lanjut Erik, melalui aliansi ini, pihaknya akan terus bergerak dan berjuang untuk gus muhaimin sampa level bawah.
“Sehingga kami terus dengungkan di kabupaten sukabumi, dengan menggaet remaja lainmya untuk memenangkan dan mensuksekan Muhuaimin, sebagai pemimpin harapan bangsa,” pungkasnya. (Iki)